Medan, InfoMu – Pembatalan pemberangkatan jamaah calon haji dari Indonesia mengagetkan ribuan calon jamaah yang sudah mendapat porsi haji. Sedih tentu, tapi mau apa lagi, rencana keberangkatan tahun ini harus diurungkan karena wabah Covid 19 menjadi ancaman selama pelaksanaan ibadah haji.
Sebab lain adalah, terbatasnya kesiapan pemerintah untuk menyelenggarakan prosesi ibadah haji, apalagi hingga 1 Juni 2020 pemerintah Arab Saudi belum juga mengeluarkan putusan soal ada tidaknya ibadah haji tahun ini.
Demikian gambar banyak calon jamaah haji di Medan yang harusnya berangkat tahun ini. Nurdin Mislan ( Ketua PW Hisbul Wathan Sumut) dan Zubaidah Pohan ( Sekretaris PW Aisyiyah Sumut yang juga pasangan suami isteri ini pasrah dan ikhlas menerima kenyataan itu. Padahal porsi haji sudah mereka terima dan persiapan sudah dilakukan. Tapi itulah taqdir.
Berangkat Tahun Depan
Indonesia harusnya tahun ini memberangkatkan 221.000 calon jamaah haji yang terdiri dari 204.320 calon jamaah haji reguler / umum dan 17.680 calon jamaah khusus. Sedangkan Sumatera Utara tahun ini akan memberangkatkan sebanyak 8.328 calon jamaah sesuai kuota Haji tahun 2020.
Dengan pembatalan pemberangkatan haji tahunn2020 maka calon jamaah akan diberangkatkan pada tahun 2021 mendatang.
Pembatalan pemberangkatan calon jamaah haji tahun ini tentu saja memengaruhi pada semua proses yang sudah dipersiapkan. Salah satu yang sangat terpukul adalah, perusahaan penyedia kebutuhan haji yang biasanya dikelola oleh usaha kecil / UMKM. (shd)