Medan, InfoMu.co – Ketua PW Muhammadiyah Sumatera Utara Prof. Dr. Hasyimsyah Nasution MA berharap agar seluruh majelis dan lembaga sebagai Unit Pembantu Pimpinan (UPP) dapat bekerja maksimal. Selain itu dalam pelaksanaan program diharapkan tetap membangun sinegisitas dengan majelis dan lembaga lain dan tetap melakukan kooridasi dengan Pimpinan Wilayah.
Penegasan itu disampaikan Ketua PW Muhammadiyah Sumatera pada acara serahterima jabatan UPP dilingkungan PWM Sumut, Kamis (11|8) di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jalan Sisingamangaraja, Medan. Empat majelis yang diserahterimakan adalah Majelis Pendidikan Dasar, Menengah dan Pendidikan Non-Formal (Dikdasmen & FNP), Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani, Majelis Lingkungan Hidup serta Majelis Pustaka dan Informasi.
Penyerahan SK dan serahterima jabatan pimpinan majelis dan lembaga akan dilakukan bertahap.
Hadir pada acara serah terima itu, Ketua PWM Sumut Prof. Dr. Hasyimsyah Nasution, Wakil Ketua Mario Kasduri MA, Sekretaris Irwan Syahpuitra MA dan Wakil Sekretaris Mutholib MM.
Komposisi UPP PW Muhammadiyah Sumut.
Empat Majelis yang diserahterimakan diharapkan dapat bekerja bersama dalam merealisasikan program-program kerja hasil Musywil Muhammadiyah ke-13 di Kota Padangsidimpuan 2023 lalu. Berikut daftar Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris dan Bendahara.
Majelis Dikdasmen & PNF. Ketua dan wakil-wakil : Dr. Aswin Bancin, SE., M.Pd. Dr. Yusni Khairul Amri, M.Hum. Dr. H. Hasan Basri, MM. Drs. Hidir Efendi, M.Pd., Dra. Rivolan Priyanti Puji, M.Pd. Diani Syahfitri, S.Pd, Dr. Junianto Sitorus, S.Pd.I., M.Pd. Sekretaris dan Wakil : Miftah Fariz, S.Sos.I., S.Pd.I., MA. Ismael Hasibuan, SE., MM. Abdul Jadir, S.Sos., M.lkom. Sudardi, SE., Dr. Astri Novia Siregar, M.Pd., Wendri, ST., MM. Bendahara: Jasman Saripuddin Hasibuan, SE., M.Si., Muhammad Soleh Tanjung, MM, Mora Harahap, S.Pd.
Majelis Pembinaan Kader & Sumber Daya Insani: Dr. Zainuddin, SH., MH, Drs. Satiman, Amrizal, M.Pd, Nadrah Naimi, MA, Benito Asdhie Kodiyat MS, SH., MH. Dr. Abdul Ghofur, M.Pd, Dr. Eka NAM Sihombing, SH., M.Hum. Sekretaris dan Wakil: Drs. Fadillah Nur Aisyah, S.Pd. Zainal Arifin, S.Pd.I. Uswah Hasanah, MA, Reyhana Alviemuna Nasution Jowanda Harahap, Mahanim, M.Pd. Bendahara : Dr. R Juli Moertiono, SH., MH., M.Kn dan Anggota Bayu Sumantri Agung, Muqdial Amri Hasibuan.
Majelis Lingkungan Hidup: Ketua dan Wakil : Hamdan Sukrawi, ST., MT, Dr. Alridiwirsah, MM, Ir. Marshall, A.R. Dani, SH., MH, Dr. Salman Nasution, MA. Sekretaris dan Wakil: Dr. Salamuddin, MA. M. Fadhlan Rizka, ST. Purwanto, Husin Gultom, ST., MT. M. Thamrin, SP. Bendahara dan wakil : Drs. Ramlan, MM. Fitria, SP., MP.
Majelis Pustaka dan Informasi : Ketua : Syaiful Hadi JL, Wakil Eko Purwanto ST M.Kom, Yusnar, Dr. Ribut Priadi dan Irvan Sudedi. Sekretaris Hari Baron S.sos, Wakil Sekretaris Riza Isfa S.Ikom dan Bendahara Farhan Tanjung. (Syaifulh)