Jakarta, infoMu.co – Hari ini, Rabu (28/7) jumlah penambahan kasus positif Covid19 pecah rekor. Dari 22.183 spesimen yang diperiksa, ditemukan kasus terkonfirmasi positif mencapai 1.863. Jumlah tertinggi menambahkan rasa kuatir ditengah persiapan dimulai kehidupan baru diberbagai lokasi di tanah air.
Juru bicara penanganan COVID-19 di Indonesia, Achmad Yurianto, melaporkan dengan penambahan 1.863 kasus baru maka total kasus Covid19 sudah mencapai 68.079 orang. Kata Yurianto Gugus Tugas Covid sudah memeriksa sebanyak 968.237 spesimen.
Dari 34 provinsi yang melaporkn kasus terbaru Covid19, ada lima provinsi dengan perolehan kasus positif COVID-19 harian terbanyak untuk hari ini, di antaranya:
1. Jawa Timur : 366 kasus positif dan 205 sembuh.
2. DKI Jakarta : 357 kasus positif dan 147 sembuh.
3. Jawa Tengah : 205 kasus positif dan 70 sembuh.
4. Sulawesi Selatan : 166 kasus positif dan 15 sembuh.
5. Sumatera Utara : 156 kasus positif dan 10 sembuh
Selain penambahan kasus positif, tercatat ada sebanyak 800 kasus yang sembuh sehingga total mencapai 3.585. Sedangkan pasien yang meninggal dunia mencapai 50 orang.