Gebrakan Perdana KL LazisMu Medan Tembung, Salurkan 70 Paket Ramadan
Medan, InfoMu.co – Baru terhitung 2 bulan, Kantor Layanan (KL) Lazismu Medan Tembung melakukan geprakan perdana dengan kegiatan “RAMADHAN BERBAGI” dengan memberikan paket Ramadan berupa sembako seperti minyak, telur dan beras kepada kaum dhuafa yang berada di 4 Ranting Muhammadiyah seCabang Medan Tembung, diantaranya PRM Mandailing, PRM Bandar Selamat, PRM Bantan Timur dan PRM Saudara serta masyarakat umum. Kegiatan ini berlangsung di MAsjid PR Muhammadiyah Bandar Selamat Jalan Letda Sujono No. 15 Medan , Selasa (11/3).
Turut hadir dalam kegiatan Ramadan Berbagi ini ketua PC Muhammadiyah Medan Tembung H. Aswan Lubis, Pimpinan KL LazisMu Medan Tembung diantaranya Muhammad Darwis Lubis, Zulkifli Kombih, Muflih Simanullang serta puluhan Kaum Dhuafa sebagai penerima paket Ramadan LazisMu Medan Tembung.

Ketua PC Muhammadiyah H. Aswan Lubis Menyampaikan bahwa PCM Medan Tembung merasa senang dan bahagia karena kehadiran LazisMu Medan Tembung telah berbuat untuk masyarakat walau baru diresmikan pendiriannya dengan kegiatan berbagi Ramadan yaitu pemberikan paket sembako ramadan dan berharap dengan kegiatan ini dapat berguna untuk masyarakat Medan Tembung. Semoga LazisMu Medan Tembung dapat melakukan kegiatan sosial ditengah-tengah masyarakat tidak hanya untuk kaum dhuafa tetapi berbuat untuk Pendidikan anak-anak dan dapat membantu masyarakat jika terjadi bencana alam, Harapnya.
Sementara itu Ketua KL LazisMu Medan Tembung Muhammad Darwis Lubis dalam sesi wawancara menyampaikan tentang kegiatan “RAMADHAN BERBAGI” yaitu pemberian paket sembako berupa beras, Telur dan Minyak Goreng kepada kaum dhuafa. Kegiatan ini merupakan kegiatan perdana dari Kantor Layanan (KL) LazisMu Medan Tembung karena sejak diresmikan 2 bulan yang lalu. Kedepan LazisMu Medan Tembung telah Menyusun Program pelayanan masyarakat dengan berupa kegiatan-kegiatan Sosial yang menganggarkan dana dalam 1 tahun sebesar 420 juta dengan melakukan kegiatan layanan kehidupan masyarakat seperti layanan Kesehatan, Pendidikan, Bantuan Modal, menyantuni anak Yatim serta kegiatan bedah rumah.
diakhir acara Ramadhan Berbagi dilakukan secara simbolik pemberian paket sembako oleh PCM Medan Tembung dan Lazismu Medan tembung serta diikuti pemberian kepada seluruh penerima paket Ramadan LazisMu Medan Tembung. (abdi)