Baitul Arqam PP IGASI 2025: Menguatkan Ideologi dan Kepemimpinan Guru ‘Aisyiyah di Era Abad 21
INFOMU.CO | Jakarta — Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah melalui Majelis Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar dan Menengah (PAUD Dasmen) menyelenggarakan kegiatan Baitul Arqam bagi Pengurus Pimpinan Pusat Ikatan Guru ‘Aisyiyah Seluruh Indonesia (PP IGASI). Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) DKI Jakarta, Jalan Nangka I No. 60, Tanjung Barat, Jakarta Selatan.
Kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan ideologi, memperdalam pemahaman keislaman, memperkokoh komitmen keorganisasian, serta meningkatkan kapasitas kepemimpinan para guru ‘Aisyiyah. Baitul Arqam menjadi agenda penting dalam membentuk kader pendidik ‘Aisyiyah yang berkarakter, profesional, dan berjiwa dakwah dalam dunia pendidikan.
Acara dibuka pada Selasa (11/11) dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Mars ‘Aisyiyah. Sambutan disampaikan oleh Ketua Majelis PAUD Dasmen, Dra. Fitniwilis, M.Pd., dan secara resmi dibuka oleh Dr. Rohimi Zam Zam, M.Pd.
Dalam sambutannya, Fitniwilis menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah dalam meneguhkan peran guru ‘Aisyiyah sebagai pendidik yang berlandaskan nilai-nilai Islam berkemajuan. “Guru adalah garda terdepan dalam membentuk generasi berakhlak, berilmu, dan berkemajuan. Karena itu, peningkatan kapasitas dan ideologi menjadi kebutuhan mendasar,” ujarnya.
Selama tiga hari pelaksanaan, peserta mengikuti berbagai materi strategis, di antaranya:
- Cakap Digital bagi Pendidik (Dr. Faiz Rafdhi, M.Kom)
- Dinamika Gerakan ‘Aisyiyah dan MKCH
- Kepemimpinan Transformatif dan Manajemen Konflik (Dr. Rohimi Zam Zam)
- Penguatan Kompetensi Guru Abad 21 (Prof. Nunuk Suryani, M.Pd.)
- Public Speaking (Dra. Fitniwilis, M.Pd.)
- Pengembangan Keterampilan Berpikir Kritis dan Kreatif (Dr. Arif Jamali)
- Pengembangan Kompetensi Bahasa Guru Abad 21 (Dr. Fahriany, M.Pd.)
Selain itu, kegiatan juga diisi dengan kajian ayat, outbond, dinamika kelompok, serta refleksi dan rencana tindak lanjut (RTL), yang semuanya dirancang untuk memperkuat spiritualitas dan solidaritas antarguru.
Peserta Baitul Arqam merupakan anggota PP IGASI periode 2023–2028, di antaranya Aris Nasution, SE., M.Pd., Drs. Hartono, Arika Br. Perangin Angin, S.Ag., Murdiyanto, M.Pd., Eva Nur Amala, S.Pd., dan sejumlah nama lainnya dari Utusan Pengurus IGASI Privinsi. Sumatera utara diwakili oleh Rubiah Kepala MIS AIsyiyah Sumatera Utara dan Muharleny br Damanik Kepala MAS. Aisyiyah Sumatera UTara
Kegiatan ditutup pada Kamis (13/11) dengan pelaksanaan post test, evaluasi, dan penyerahan hasil pelatihan.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para guru ‘Aisyiyah mampu menjadi pemimpin pendidikan yang transformatif, religius, dan inovatif, serta siap menghadapi tantangan pendidikan abad ke-21 dengan semangat keislaman berkemajuan. (ap)






