Medan, InfoMu.co – Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara Bidang Pendidikan dan Kaderisasi periode 2018-2022 terus bergerak melakukan Baitul Arqam Dasar di tingkat PDPM Se Sumatera Utara. PWPM Sumut menetapkan target 1000 kader memberikan respon dan peluang bagi seluruh pengurus untuk bergerak.
Slogan Bersama Kita Bersaudara sebagai nutrisi dan spirit berkemajuan dalam berfastabiqul khairat. Dengan slogan ini akan terus menjadikan pengkaderan sebagai media perekrutan dan peningkatan kualitas kader di Sumatera Utara.
Bidang Pendidikan dan Kaderisasi PWPM Sumatera Utara, Fadhli dan Zainal Arifin menjelaskan sampai saat ini telah terselenggara 14 BAD ( Baitul Arqam Dasar) di 14 kabupaten dan Kota di Sumatera Utara. Ke 14 PDPM yang telah menyelenggarakan BAD itu adalah,
1. PDPM Tapteng
2. PDPM Binjai
3. PDPM Langkat
4. PDPM Dairi
5. PDPM Phak phak Barat
6. PDPM Padang Sidimpuan
7. PDPM Palas
8. PDPM Deli Serdang
9. PDPM Medan
10 PDPM Tebing Tinggi
11. PDPM Asahan
12. PDPM Mandailing Natal
13. PDPM Batu Bara
14. PDPM Serdang Bedagai
Diharapkan pelaksanaan BAD di beberapa kabupaten/kota lainnya akan dapat segera direalisasikan guna meningkatkan kualitas kader ‘muda’ Muhammadiyah di Sumatera Utara. (Syaifulh)